Berita Terkini

BPPKAD Blora Deklarasi Pembangunan Zona Integritas


Blora - Kepala Badan Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) Kabupaten Blora, Ir. Maskur, menyatakan sikap untuk siap membangun budaya bebas korupsi menuju wilayah birokrasi yang bersih dan melayani (WBBM).

Hal itu disampaikan pada pelaksanaan deklarasi Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) di lingkungan kantor setempat sekaligus menyatakan kesiapan seluruh jajarannya untuk bekerja secara prima, memberikan pelayanan yang baik dan jauh dari praktik korupsi.

“Melalui deklarasi ini, kami menyatakan sikap untuk siap membangun budaya bebas korupsi menuju wilayah birokrasi yang bersih dan melayani (WBBM),” ujarnya di Blora, Selasa (14/5/2019).

Dengan demikian, lanjutnya, BPPKAD ke depan diharapkan menjadi sebuah OPD yang bersih, nyaman dan cepat dalam memberikan pelayanan.

Deklarasi didahului dengan menyanyikan mars BPPKAD oleh grup paduan suara setempat dan dilanjutkan dengan penandatanganan piagam deklarasi oleh Kepala BPPKAD disaksikan oleh Bupati Djoko Nugroho, Sekda Komang Gede Irawadi, SE, M,Si dan Inspektur Drs. Kunto Aji.

Turut hadir dalam acara tersebut, jajaran Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) se Kabupaten Blora, pimpinan perbankan dan beberapa organisasi mitra BPPKAD.

Pada kesempatan yang sama Bupati Djoko Nugroho mengapresiasi deklarasi pembangunan zona integritas yang dilaksanakan BPPKAD.

Menurut Bupati, BPPKAD adalah OPD kelima yang telah melaksanakan deklarasi zona integritas.

“BPPKAD adalah OPD yang vital, di sini seluruh pendapatan dan aset dikelola, begitu juga dengan keuangannya,” katanya.

BPPKAD, lanjutnya, adalah OPD yang membiayai seluruh kegiatan Pemkab sehingga sangat tepat jika OPD ini melaksanakan deklarasi pembangunan zona integritas agar jauh dari praktek korupsi.

“Terlebih Blora baru-baru ini mendapat penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI atas penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) 2018 untuk kelima kalinya dan diserahkan nomor tiga se Jawa Tengah. Yang mana BPPKAD memiliki andil besar di dalamnya. Ini sungguh membanggakan,” lanjut Bupati.

Kedepan, menurut Bupati, pihaknya akan terus melakukan peningkatan kualitas pengelolaan keuangan dan aset daerah dengan menggandeng langsung Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI.

“Kita dijanjikan BPK RI setelah lebaran nanti. Saya ingin seluruh OPD bisa memperoleh pembinaan dari BPK agar dalam pengelolaan keuangan dan asetnya tidak dijumpai temuan yang merugikan. Jika ada temuan sekecil apapun bisa segera diperbaiki dan jangan sampai terulang di OPD lainnya,” tegas Bupati.

Usai sambutan, Bupati didaulat untuk meresmikan acara deklarasi yang ditandai dengan pemukulan gong dilanjutkan aksi penandatanganan banner deklarasi oleh Bupati, Sekda, Kepala BPPKAD dan seluruh undangan.

Banner tersebut akan dipasang di BPPKAD sebagai pengingat agar seluruh jajaran OPD selalu ingat tentang budaya integritas menuju WBK dan WBBM. (Dinkominfo Kab. Blora)

    Berita Terbaru

    Berusia 74 Tahun, RSUD dr. Soetijono Blora Punya 6 Inovasi Layanan Kesehatan
    25 April 2024 Jam 17:47:00

    Bertepatan dengan peringatan ulang tahunnya ke-74, Kamis (25/4/2024), RSUD dr. R. Soetijono...

    Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Blora Minta Guru Semakin Kreatif dan Inovatif
    24 April 2024 Jam 00:58:00

    Bupati Blora H. Arief Rohman secara resmi membuka Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar, Program...

    PENGUMUMAN PENGADAAN CALON DEWAN PENGAWAS PERUMDA AIR MINUM TIRTA AMERTA KABUPATEN BLORA
    23 April 2024 Jam 10:55:00

    Perumda Air Minum Tirta Amerta Kabupaten Blora membuka kesempatan bagi ASN untuk mengisi...