Berita Terkini

SEKDA BLORA JADI INSPEKTUR UPACARA HUT KORPRI KE 46


Sekda Blora Drs. Bondan Sukarno memimpin upacara peringatan HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke 46 di alun-alun Blora, Rabu (29/11/2017). Upacara diikuti pengurus dan anggota Korpri Aparatur Sipil Negara (ASN) Blora, TNI, Polri dan Satpol PP. Pelaksanaan upacara berlangsung khidmat dengan latar baliho bertuliskan tema Korpri Kerja Bersama, Setia Sepanjang Masa.

Berdasarkan Surat Dewan Pengurus Nasional Korps Pegawai Republik Indonesia nomor: SE-08/KUI/IX/2017 2017 tanggal 28 September 2017 tentang HUT Ke-46 Korpri Tahun 2017, rangkaian upacara dalam rangka HUT Korpri antara lain mengheningkan cipta dipimpin oleh pembina upacara, pembacaan naskah Pancasila diikuti oleh seluruh peserta upacara, pembacaan naskah Pembukaan UUD 1945

Selain itu pembacaan Panca Prasetya Korpri diikuti oleh seluruh peserta upacara, sambutan Presiden selaku Penasehat Nasional Korpri oleh pembina upacara dan menyanyikan Mars Korpri serta doa.

Tema peringatan HUT Korpri 2017 adalah "46 Tahun Korpri Kerja Bersama, Setia Sepanjang Masa".

Pada kesempatan itu, Sekda Blora Drs. Bondan Sukarno, membacakan amanat Presiden RI Joko Widodo.
Dalam sambutannya Presiden mengatakan di era persaingan terbuka saat ini banyak tantangan yang harus dihadapi.

"lnovasi dan perkembangan teknologi global tidak hanya membawa kemudahan pada kehidupan sehari-hari, tetapi bahkan mampu mengubah lanskap ekonomi, kehidupan sosial politik, hingga kehidupan berbangsa dan bernegara," katanya.

Menurut dia, dunia swasta telah menyadari hal tersebut, dan mulai berlari dengan sangat cepat. Aparatur sipil negara harus mampu mengurangi ketertinggalan dalam memberikan pelayanan kepada publik yang tuntutannya semakin tinggi.

Menurut dia, Korpri harus benar-benar memahami peta kompetisi ke depan yang penuh ketidakpastian. Tidak ada pilihan lain kecuali menuntaskan program pembangunan nasional melalui inovasi yang berlandaskan pada moralitas publik yang berdasar Pancasila.

"Setiap anggota Korpri harus terus memperbaiki diri, tinggalkan cara-cara rutin, dan perkuat semangat debirokratisasi. Jangan pernah berhenti berinovasi, manfaatkan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk menciptakan terobosan layanan publik yang efektif, efisien, transparan, dan akuntabel," katanya.

Usai rangkaian pelaksanan upacara dilanjutkan pemberian hadiah lomba menyanyi dan joget holic dan pemberian tali asih kepada sejumlah ASN yang purna tugas, santunan duka bagi keluarga yang meninggal dunia.

Setelah itu dilanjutkan dengan ziarah dan tabur bunga ke taman makam pahlawan Wira Bhakti Blora oleh pengurus Korpri Blora.

“Ziarah dan tabur bunga ke makam pahlawan, sebagai salah satu bentuk penghormatan Korpri Blora atas jasa para pahlawan yang telah gugur membela bangsa dan negara,” ucap kata Ketua Korpri Blora Drs. Sugiyono, M.Si.

Kemudin meninjau rumah Parini (51) seorang janda warga RT 2/RW 3 Kelurahan Bangkle yang telah diberi bantuan bedah rumah senilai Rp10.000.000,00 dari program Korpri Blora lingkungan.

“Jadi ibu Parini, ini seorang janda, dan kondisi rumahnya perlu direhab. Sehingga Korpri Blora terpanggil untuk memberi bantuan. Semoga setelah direhab, bisa lebih nyaman untuk dihuni,” kata Ketua Korpri Blora Sugiyono. (Dinkominfo Kab.Blora).

    Berita Terbaru

    Jurnalis Diajak Bersinergi Jaga Situasi Kamtibmas Agar Tetap Aman dan Kondusif di Blora
    29 Maret 2024 Jam 19:39:00

    Wakapolres Blora Kompol Riwayat Sosiyanto, SH, M. Si, mengajak jurnalis bersinergi untuk menjaga...

    Umat Katolik Blora Mengenang Sengsara dan Wafat Yesus Kristus Dalam Ibadat Visualisasi Jalan Salib
    29 Maret 2024 Jam 10:04:00

    Umat Katolik Blora mengikuti visualisasi Jalan Salib yang digelar di Gereja Paroki Santo Pius X...

    Bupati Arief Minta Pemprov Jateng Tuntaskan Jalan Provinsi di Blora
    28 Maret 2024 Jam 19:39:00

    Bupati Blora, Arief Rohman, S.IP., M.Si minta Pemprov Jateng untuk tuntaskan pembangunan jalan...