Berita Terkini

Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Berlangsung Khidmat


Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blora melaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2017 di halaman Kantor Bupati Blora, Senin (2/10). Jalannya upacara berlangsung khidmat dan sukses dengan inspektur upacara Bupati Blora Djoko Nugroho.

Peserta upacara diikuti pasukan Kodim 0721 Blora, Yonif 410 Alugoro, Polres Blora, Satpol PP, OSIS SMPN 1 Blora, Korpri Blora, Organisasi Wanita, Organisasi Pemuda (KNPI), Mahasiswa (Poltekkkes Semarang Kampus IV Blora), OSIS SMAN 1 Blora dan Pramuka SMKN 2 Blora. Selain itu diikuti unsur Forkopimda dan pimpinan OPD Blora.

“Saya mengapresiasi, pelaksanaan upacara hari Kesaktian Pancasila berlangsung lancar. Pesertanya bagus,” ucap Bupati Blora Djoko Nugroho sebelum meninggalkan mimbar upacara.

Sedangkan acara tambahan yaitu penyerahan SK Kenaikan Pangkat secara simbolis oleh Bupati Blora kepada pegawai di OPD untuk Golongan III C ke bawah dan Golongan IV. Yaitu Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Dinas Lingkungan Hidup, dan Sat Pol PP Kabupaten Blora.

Acara tambahan berikutnya yaitu pengukuhan Dewan Harian Cabang Badan Penerus Pembudayaan Kejuangan 45 Kabupaten Blora masa bhakti 2017-2022 oleh pimpinan Provinsi Jateng Hendro Martojo kepada DHC Badan Penerus Pembudayaan Kejuangan 45 Kabupaten Blora yang diketuai oleh Sutikno Slamet.

Bupati Blora Djoko Nugroho dalam sambutannya antara lain mengemukakan, dengan pengukuhan Dewan Harian Cabang Badan Penerus Pembudayaan Kejuangan 45 Kabupaten Blora masa bhakti 2017-2022 Kabupaten Blora diharapkan menjadi tongkat estafet penerus nilai-nilai perjuangan para pahlawan.

Berkaitan dengan peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2017 di Kabupaten Blora, Bupati Djoko Nugroho mengatakan kesaktian Pancasila sudah teruji dari berbagai ancaman seperti yang tercatat dalam sejarah.

“Kenapa kami mengajak anak-anak pelajar untuk nonton bareng Film G30S/PKI ? Itu untuk membuktikan bahwa kita punya sejarah yang tidak boleh terulang lagi,” tandasnya.

Menurut Bupati, sosialisasi empat pilar kebangsaan sudah seringkali dilaksanakan. Harapannya bisa menjadi tuntunan yang baik bagi warga Blora.

“Kepada anak-anakku pelajar, saya pesan, kurangi main HP. Jangan mudah percaya dengan informasi yang diduga hoax. Kepada para pegawai, kurangi juga bermain Hp,” tegasnya. (Dinkominfo Kab. Blora).




    Berita Terbaru

    Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Blora Minta Guru Semakin Kreatif dan Inovatif
    24 April 2024 Jam 00:58:00

    Bupati Blora H. Arief Rohman secara resmi membuka Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar, Program...

    PENGUMUMAN PENGADAAN CALON DEWAN PENGAWAS PERUMDA AIR MINUM TIRTA AMERTA KABUPATEN BLORA
    23 April 2024 Jam 10:55:00

    Perumda Air Minum Tirta Amerta Kabupaten Blora membuka kesempatan bagi ASN untuk mengisi...

    Kolaborasi, BBWS Bengawan Solo dan DPUPR Blora Atasi Longsoran Sungai di Desa Panolan, Gadon dan Kelurahan Ngelo
    22 April 2024 Jam 18:35:00

    Jajaran Bidang Operasi dan Pemeliharaan (OP) Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo...