Bupati Blora H. Arief Rohman, S.IP, M.Si meresmikan gedung serbaguna yang terletak di Kelurahan Jepon, Kecamatan Jepon, Sabtu (8/1/2022).
Gedung serbaguna Jepon tersebut terbilang luas, didalamnya terdapat 5 lapangan bulu tangkis. Selain itu terdapat berbagai fasilitas seperti ruang ganti dan sebagainya, serta terdapat lantai dua atas bagi para penonton.
"Ini sangat luar biasa dalam rangka meningkatkan prestasi bulu tangkis di blora hari ini kita resmikan satu lagi GOR khusus untuk latihan bulutangkis," ungkap Bupati Arief.
Bupati juga berkeinginan agar nantinya ada sekolah olahraga untuk pembinaan dan pelatihan bulutangkis di Blora.
"Harapannya dari jepon Ini akan lahir prestasi prestasi, termasuk kita akan buatkan sekolah olahraga untuk Bulutangkis," ucap Bupati.
Bupati mengungkapkan bahwa sudah banyak atlet berprestasi yang lahir di Jepon.
"Saya merasa bahagia bisa hadir disini dalam rangka kita peresmian gedung serbaguna Jepon ini, jadi dari Jepon ini sudah melegenda tokoh tokoh bulutangkis ini banyak yang dari Jepon," ucap Bupati.
Disampaikan Bupati, termasuk setelah diresmikan gedung tersebut agar sering diadakan turnamen. Sehingga diharapkan dapat memotivasi anak-anak Blora.
"Termasuk siang ini ada dari Djarum juga datang, nanti kita harapkan sering ada kompetisi turnamen tentunya akan memotivasi anak-anak kita untuk bisa terus berprestasi," jelasnya.
Selain itu, Bupati juga berkeinginan agar nantinya dengan hadirnya gedung tersebut turut menggerakan potensi lokal.
"Setelah gedung ini dibangun bisa dimanfaatkan potensi lokal, ini sudah disiapkan ada 7 tempat untuk jualan. Biar gedung ramai ini seperti apa, yang kecamatan dan kelurahan berkoordinasi dengan pemuda sini agar bisa dimanfaatkan," terangnya.
Bupati bahkan berharap agar Jepon nantinya bisa menjadi pusat kegiatan olahraga. Selain itu, Lapangan Kridaloka yang ada nantinya akan dibenahi menjadi stadion sementara.
"Saya punya mimpi Kridaloka ini nanti akan kita bangun ya, jadi stadion sementara karena anggaran kita masih fokus untuk infrastruktur jalan. Sementara untuk kegiatan sepakbola akan kita pusatkan di Kridaloka, tentunya dengan pembenahan ditambah tribun dan sebagainya, biar Jepon ini menjadi pusat olahraga," tambahnya.
Lurah Jepon, Suji mengungkapkan bahwa pembangunan gedung ini diawali keinginan masyarakat untuk memiliki gedung yang representatif, khususnya untuk olahraga.
"Pembangunan gedung serbaguna ini diawali keinginan masyarakat Jepon untuk memiliki gedung yang representatif, sehingga timbul semangat swadaya gotong royong, namun ditengah jalan pembangunannya berhenti" ungkapnya.
Sehingga Pemerintah Kelurahan Jepon menyerahkan pelaksanaan kelanjutannya di Pemkab Blora hingga, sampai sekarang ini bisa selesai dan siap untuk digunakan.
Suji berharap, gedung serbaguna tersebut bisa meningkatkan minat olahraga masyarakat, sekaligus mendorong perekonomian masyarakat setempat.
"Kami berharap pembangunan gedung serbaguna ini dapat meningkatkan minat olahraga di Kabupaten Blora serta dapat meningkatkan atau menumbuhkan perekonomian masyarakat khususnya di kelurahan Jepon dan sekitarnya," harapnya.
Ketua PBSI Kabupaten Blora, Ahmad Labib Hilmy, menyampaikan terimakasih atas dibangunnya gedung serbaguna tersebut. Sekaligus menjadi motivasi untuk semakin meningkatkan kualitas pembinaan atlet kedepannya.
"Saya mengucapkan terimakasih atas jadinya gedung yang luar biasa ini," ungkapnya.
"Adanya sarana dan prasarana ini menjadi motivasi kita semua bahwa kita punya tanggung jawab besar atas pembinaan yang mana dari awal pembinaan terebut ini melahirkan atlet-atlet yang potensial atlet yang bertaraf nasional ini harapan kita bersama," lanjutnya.
Labib optimis, kedepannya olahraga Bulutangkis di Kabupaten Blora akan terus berkembang.
"Ini Inshaallah untuk bulutangkis ini potensinya sangat luar biasa dan saya sangat optimis sekali nanti Kabupaten Blora ini bisa melahirkan atlet yang berprestasi," ungkap Ketua PBSI Blora.
Ia berharap, mudah-mudahan gedung baru ini bisa bermanfaat untuk pegiat bulutangkis di Kabupaten Blora, khususnya di Kecamatan Jepon.
Setelah diresmikan, Bupati kemudian meninjau fasilitas yang ada di gedung tersebut.
Bupati juga mencoba lapangan tersebut dengan melakukan pertandingan bulu tangkis dengan salah satu pemain remaja. (Tim Dinkominfo/ Prokompim).