Bupati Blora Djoko Nugroho didampingi Wakil Bupati Blora H Arief Rohman M.Si memberikan pengarahan kepada Calon Kades serta Ketua Panitia Pilkades Serentak di Kabupaten Blora Tahun 2017. Rabu, (12/07).
Pengarahan dilaksanakan di Pendopo Rumah Dinas Bupati Blora dan dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Blora, Sekda Kabupaten Blora Drs Bondan Sukarno MM, Asisten Pemerintahan Sekda Kabupaten Blora Setyo Edy, SH, M.Hum, Kapolsek dan Danramil se Kabupaten Blora, Camat se Kabupaten Blora, Panitia Pilkades Tahun 2017, serta seluruh calon Kepala Desa yang akan maju dalam Pilkades Serentak Kabupaten Blora Tahun 2017.
Dalam laporannya, Ketua Tim Pelaksana Pilkades Serentak Kabupaten Blora Tahun 2017 yang juga merupakan Asisten Pemerintahan Sekda Kabupaten Blora Setyo Edy, SH, M.Hum menyampaikan bahwa pelaksanaan Pilkades di Kabupaten Blora akan dilaksanakan di 27 Desa dari 16 Kecamatan di Kabupaten Blora dengan jumlah pendaftar 69 orang. Dari 69 calon terdapat satu calon yang gugur untuk maju dalam Pilkades Serentak Kabupaten Blora Tahun 2017 atas nama Susparlan bakal calon Kades Desa Gapokan Kecamatan Japah, dikarenakan tidak memenuhi berkas pendaftaran.
Bupati Blora Djoko Nugroho dalam sambutannya menyampaikan bahwa dalam penyelenggaraan Pilkades Serentak diharapkan seluruh pihak yang terlibat dapat saling bekerja sama yang baik dan selalu menjaga keamanan. Juga berpesan kepada Forkopimcam untuk selalu mengawal dan mengawasi panitia pelaksana Pilkades agar dapat terwujudnya Pilkades yang lancar, sukses dan tanpa masalah. Selain itu juga berpesan kepada Panitia untuk bersikap netral dan tidak memihak kepada salah satu calon Kades.
"Anda calon pemimpin, maka dari itu mulai dari sekarang harus memiliki pemikiran sebagai pemimpin, selamat berkompetisi mendapatkan kepercayaan masyarakat," pesan Bupati Blora kepada seluruh Calon Kades.
Kapolres Blora AKBP Saptono, SIK, M.H berpesan kepada seluruh Calon Kades serta Ketua Panitia Pilkades Kabupaten Blora Tahun 2017 agar dapat menjaga kondusifitas sebelum, selama, dan sesudah terlaksanakannya Pilkades Serentak Kabupaten Blora Tahun 2017.
"Setiap kompetisi ada yang kalah dan menang, kita harus menanamkan diri kita untuk siap kalah, sehingga setelah Pilkades selesai semua akan berjalan seperti semula, dan untuk calon yang nantinya menang jangan sombong, ini merupakan awal dari jalannya tugas yang akan dilaksanakan," ujar Kapolres Blora.(Dinkominfo Kab. Blora | tim).