Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Blora, Jawa Tengah melakukan penyesuaian pelaksanaan Sensus Penduduk Online 2020 sebagai antisipasi penyebaran Covid-19.
Kepala BPS Blora, Drs. Heru Prasetyo mengemukakan sejalan dengan pernyataan resmi pemerintah untuk melakukan pembatasan kegiatan di luar rumah dan tatap muka, BPS melakukan penyesuaian pelaksanaan Sensus Penduduk Online sebagai antisipasi penyebaran Covid-19.
Berdasarkan arahan dan petunjuk dari pimpinan pusat, menurut Heru Prasetyo, penyesuaian periode pelaksanaan Sensus Penduduk Online 2020 tanggal 15 Februari 2020 hingga 29 Mei 2020.
“Jadi kalau sebelumnya sampai dengan 31 Maret 2020, dilakukan penyesuaian periode pelaksanaan Sensus Penduduk Online hingga 29 Mei 2020. Harapannya, semakin banyak penduduk berpartisipasi Sensus Penduduk Online,” jelasnya, di Blora, Selasa (31/3/2020)..
“Mari bersama-sama menjaga kesehatan, bekerja, beribadah, belajar di rumah saja, serta beri dukungan positif untuk pemerintah dengan mengisi Sensus Penduduk Online. Data yang disampaikan sangat diperlukan untuk pembangunan Indonesia yang lebih baik di masa yang akan datang. Mari bersama Mencatat Indonesia,” tandasnya.
Berdasarkan data total di Kabupaten Blora hingga 31 Maret 2020 respon warga yang telah berpartisipasi Sensus Penduduk Online yaitu,
Kota Blora, Jumlah Keluarga Respon 3.625, Jumlah Keluarga Clean 3.232, Presentase Keluarga Clean 5,28%.
Cepu, Jumlah Keluarga Respon 2.769, Jumlah Keluarga Clean 2.484, Presentase Keluarga Clean 4,06%
Japah, Jumlah Keluarga Respon 1.458, Jumlah Keluarga Clean 1.394, Presentase Keluarga Clean 2,28%.
Jepon, Jumlah Keluarga Respon 1.055, Jumlah Keluarga Clean 932, Presentase Keluarga Clean 1,52%.
Randublatung, Jumlah Keluarga Respon 1.042, Jumlah Keluarga Clean 923, Presentase Keluarga Clean 1,51%.
Todanan, Jumlah Keluarga Respon 886, Jumlah Keluarga Clean 806, Presentase Keluarga Clean 1,32%.
Jati, Jumlah Keluarga Respon 847, Jumlah Keluarga Clean 752, Presentase Keluarga Clean 1,23%.
Kedungtuban, Jumlah Keluarga Respon 806, Jumlah Keluarga Clean 720, Presentase Keluarga Clean 1,18%.
Sambong, Jumlah Keluarga Respon 705, Jumlah Keluarga Clean 647, Presentase Keluarga Clean 1,06%.
Kradenan, Jumlah Keluarga Respon 663, Jumlah Keluarga Clean 576, Presentase Keluarga Clean 0,94%.
Ngawen, Jumlah Keluarga Respon 656, Jumlah Keluarga Clean 595, Presentase Keluarga Clean 0,97%.
Banjarejo, Jumlah Keluarga Respon 601, Jumlah Keluarga Clean 514, Presentase Keluarga Clean 0,84%.
Kunduran, Jumlah Keluarga Respon 472, Jumlah Keluarga Clean 388, Presentase Keluarga Clean 0,63%.
Tunjungan, Jumlah Keluarga Respon 460, Jumlah Keluarga Clean 386, Presentase Keluarga Clean 0,63%.
Bogorejo, Jumlah Keluarga Respon 359, Jumlah Keluarga Clean 313, Presentase Keluarga Clean 0,51%.
Jiken, Jumlah Keluarga Respon 349, Jumlah Keluarga Clean 292, Presentase Keluarga Clean 0,48%.
Total Jumlah Keluarga Respon 16.753 dan Jumlah Keluarga Clean 14.954. (Dinkominfo Kab. Blora).