Seputar Blora

PARINI ‘TERHARU’ DAPAT BANTUAN BEDAH RUMAH DARI KORPRI BLORA


Parini (51), seorang janda warga RT 2/RW 3 Kelurahan Bangkle, Kecamatan Blora, merasa terharu dan mengucap syukur serta terimakasih kepada Korpri Blora atas bantuan bedah rumah yang selama ini ditempati.

Wanita yang setiap hari menjadi pemulung itu, pada awalnya tidak menyangka jika rumahnya yang berdinding anyaman bambu dan lantai tanah, akhirnya bisa nyaman dan layak dihuni.

“Kula namung saget ngaturaken matur nuwun kaping wongsal-wangsul. Kula syukur lan remen sanget, (Saya hanya bisa mengucapkan terimakasih berkali-kali. Saya senang sekali, red),” ujar Parini dalam bahasa Jawa, di Blora, Rabu (29/11/2017).

Parini mengatakan, sebelumnya didatangi sejumlah pengurus Korpri didampingi ketua RT setempat ke rumahnya dengan maksud untuk memberi bantuan bedah rumah.

“Kula kados ngimpi, nggih bersyukur. Kula niki rondho anak kalih. Sampun gangsal welas tahun. Pisahan kaliyan Bapake, sak niki Bapake lare sampun nikah malih, kabare teng Pasar Sore, namine Surip. Boten nante ngurusi hak anak-anake. Saben dinten kula pados rosok. Lajeng kula sade, angsal Rp15ribu ngantos Rp20ribu saben dinten, kangge madhang kula kaliyan lare. Sak niki lare kula sing bajeng sampun keluarga, lajeng ingkang nomer kalih boten lulus SMP, sak niki ndherek kerja,” (Saya seperti mimpi. Ya bersyukur. Saya ini janda anak dua. Cerai dengan suami. Dia sudah nikah lagi. Kabarnya di Pasar Sore. Namanya Surip. Tidak pernah mengurusi hak anaknya. Setiap hari saya jadi pemulung. Hasilnya saya jual. Setiap hari dapat uang antara Rp15 ribu sampai dengan Rp20 ribu untuk makan. Anak saya yang pertama sudah menikah. Yang nomor dua tidak lulus SMP, tapi sekarang kerja ikut orang),” ungkapnya.

Ketua Korpri Blora Drs. Sugiyono mengatakan, setelah mendapat informasi dan atas persetujuan anggota dan pengurus Korpri Blora akhirnya menyepakati memberikan bantuan untuk bedah rumah kepada Parini.

Kemudin, bersama pengurus lainnya, meninjau rumah Parini dan menyerahkan bantuan bedah rumah senilai Rp10.000.000,00 dari program Korpri Blora peduli lingkungan. Setelah uang diserahkan digunakan untuk membongkar rumah dan membeli material untuk membangun rumahnya.

“Jadi ibu Parini ini seorang janda, dan kondisi rumahnya perlu direhab. Sehingga Korpri Blora terpanggil untuk memberi bantuan. Semoga setelah direhab, bisa lebih nyaman untuk dihuni,” kata Ketua Korpri Blora Sugiyono. (Dinkominfo Kab.Blora).

    Berita Terbaru

    Peringati HUT ke-25 : DWP Dinkominfo Blora Gelar Lomba Fashion Show Berkebaya
    22 November 2024 Jam 15:04:00

    Penasehat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten...

    Jelang Pilkada 2024, Pemkab Blora Gelar Apel Netralitas Bagi Aparatur Negara
    22 November 2024 Jam 13:17:00

    Sebagai bentuk komitmen dalam menjaga netralitas Aparatur Negara pada Pilkada Serentak 2024,...

    Pengadaan Calon Dewan Pengawas Perumda BPR Bank Blora Artha
    21 November 2024 Jam 17:13:00

    Silahkan bagi anda yang berminat dan memenuhi persyaratan.  (Tim).