Dekranasda Blora Expo tahun 2018 membuka 100 stan terdiri 65 indor dan 35 outdor. Peserta yang ikut dari 10 Provinsi dan 20 kabupaten/kota. Dilaksanakan di GOR Mustika Blora, tanggal 27 Februari hingga 4 Maret 2018.
Demikian hal itu disampaikan Sekretaris Panitia Dekranasda Blora Expo tahun 2018 Drs. Suryanto, MSi yang juga Kepala Dinperinnaker Kab. Blora.
“Ada 10 claster, diantaranya produk UMKM, otomotif, alat kesehatan pertanian, kuliner dan wahana mainan,” jelasnya di Blora, Senin (26/2).
Dikatakannya, ada acara tambahan yaitu jalan sehat gratis dengan disediakan 10.000 tiket. Kemudian, pentas seni dan lomba cipta souvenir ciri khas Blora.
Selain itu ada bhakti sosial donor darah dan sosialisasi karies gigi PDGI Jateng dan Blora.
Termasuk, lanjutnya, pelayanan pembuatan kartu pencari kerja akan dilaksanakan di stand khusus selama pameran berlangsung.
Pada pembukaan acara akan dimeriahkan dengan tari gambyong, baca puisi, pentas seni barongan dan seni kreasi lainnya.
Sedangkan saat penutupan akan diserahkan hadiah lomba dan tumpengan HUT ke 38 Dekranas tingkat Kabupaten Blora. (Dinkominfo Kab. Blora).