Seputar Blora

Pelatihan TPBIS Penting Untuk Pengembangan Literasi, Kualitas dan Kesejahteraan Hidup


Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kabupaten Blora menyelenggarakan pelatihan Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS).

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kerasipan (DPK) Kabupaten Blora Achmad Nur Hidayat, SH, M.SI, MM melalui Kepala Bidang Perpustakaan DPK Blora Nugraheni Wahyu Utami, SP menjelaskan, acara dilaksanakan dua hari, Senin (13/3/2023) hingga Selasa (14/3/2023) di ruang pelatihan lantai 2 Gedung Perpustakaan Blora dengan mengambil tema “Pemberdayaan Perpustakaan Desa Dalam Mendukung Terwujudnya Peningkatan Masyarakat Desa”

“Pelatihan TPBIS diikuti oleh 50 peserta yang terdiri para perangkat desa/kelurahan dan pengelola literasi di Desa/Kelurahan yang memiliki komitmen untuk mengembangkan perpustakaan, serta para Pengurus Pokja II TP PKK Kabupaten Blora,” jelasnya di Blora, Selasa (14/3/2023).

Tujuan pelatihan TPBIS, membuka wawasan tentang pentingnya pengembangan literasi untuk peningkatan kualitas hidup dan kesejahtaraan. Mendapatkan pengetahuan tentang pengelolaan perpustakaan sesuai dengan standar yang benar.

Kemudian, menumbuhkan minat, kepedulian dan buadaya literasi desa. Membangun koordinasi dan kerja sama antar stake holder dalam pengembangan perpustakaan.

“Harapannya, tercapainya peningkatan jenis dan kualitas layanan di perpustakaan desa. Terwujudnya peran aktif, kerja sama dan kemitraan yang baik dari pihak yang terkait dan masyarakat dalam pengembangan literasi desa. Tumbuhnya replikasi perpustakaan desa yang belum memiliki perpustakaan,” terang Nugraheni Wahyu Utami, SP.

Adapun materi yang disampaikan yaitu Kebijakan pengembangan perpustakaan, oleh Kepala DPK Blora. Peran Wanita dalam pengembangan perpustakaan desa, oleh TP PKK Kabupaten Blora. Pengembangan perpustakaan desa melalui dana desa oleh Dinas PMD Blora.

Berikutnya, Implementasi Transformasipperpustakaan berbasis inklusi sosial, oleh Kabid Perpustakaan DPK Blora. Promosi dan publikasi perpustakaan. Pengenalan standarisasi perpustakaan desa, oleh pustakawan.

Selanjutnya, Success Story pemberdayaan Perpusdes, oleh Kades Balong, Nglobo dan Bacem. Pengembangan UMKM melalui Perpusdes oleh Dindagkop UKM Blora. Pengelolaan pembinaan perpustakaan oleh Sub Koord Pembinaan Perpustkaan. Digitalisasi Pustaka, oleh Pustakawan.

Untuk diketahui, pemerintah pusat memberikan perhatian yang serius melalui lembaganya yang ada di Perpustakaan Nasional Indonesia dengan menggulirkan kegiatan yang bernama Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS).

Kegiatan ini sudah dimulai tahun 2018 sebetulnya. Dulu namanya Perpu Seru. Kemudian pada tahun 2020 kegiatan itu dikembangkan dengan nama yang baru yang disebut inklusi.

Ketua TP PKK Kabupaten Blora Hj. Ainia Sholichah, SH, M.Pd.AUD, M.Pd.BI bersama sejumlah pengurus memberikan apresiasi terselenggaranya acara itu.

Bunda Ain, sapaan Hj. Ainia Sholichah, terus mendorong supaya lebih kreatif dan inovatif sehingga makin berkembang guna meningkatkan ekonomi masyarakat. (Tim Dinkominfo Blora)

    Berita Terbaru

    Pemkab Blora Gelar Safari Ramadan 1445 Hijriah
    19 Maret 2024 Jam 03:56:00

    Safari Ramadan 1445 Hijriah bertajuk Blora Menyapa digelar perdana Pemerintah Kabupaten Blora di...

    Febe Oktora Damaris, Sosok Penulis Muda Peduli Pemajuan Budaya Blora
    18 Maret 2024 Jam 12:01:00

    Febe Oktora Damaris, siswi SMAN 1 Blora dalam artikelnya menuliskan apabila membahas tentang...

    Gaungkan Ajaran Samin Bisa Mendunia
    18 Maret 2024 Jam 11:13:00

    Ada yang istimewa di peringatan 117 tahun perjuangan Samin Surosentiko yang digelar oleh para...