Bupati Blora H. Arief Rohman, S.IP., M.Si., menyambut baik dimulainya pembangunan Gedung Unit Donor Darah PMI Blora.
Pembangunan gedung yang ada di lokasi kantor PMI, Jalan GOR Kecamatan Blora Kota, ditandai dengan prosesi pemotongan tumpeng dan peletakan batu pertama oleh Bupati Blora H. Arief Rohman, S.IP, M.Si, Ketua Dewan Kehormatan PMI Blora, Hj. Ainia Shalichah, SH, M.Pd.AUD.,M.Pd.BI, Ketua PMI Blora, Sutikno Slamet, Rabu (28/6/2023).
Diharapkan dengan adanya gedung dan fasilitas yang representatif tersebut bisa meningkatkan pelayanan kaitanya dengan donor darah dan kegiatan kemanusiaan.
"Peran PMI ini merupakan mitra strategis pemerintah khususnya dalam bidang sosial, kemanusiaan, kepalangmerahan dan lainnya. Salah satu yang menjadi tugas pokok PMI ini adalah kaitannya dengan donor darah,’’ ungkap Bupati dihadapan pengurus PMI, pegawai, dan para relawan
Ia mengapresiasi bahwa pembangunan gedung tersebut berada di pusat kota sekaligus akses yang terjangkau. "Kami ingin agar PMI ini letaknya strategis, masterplan perencanaan rumah sakit kita nanti tampak depannya adalah di samping gedung ini. Kita ini ingin agar satu kawasan," tambahnya
Berkaitan dengan konsep gedung dua lantai tersebut, Bupati mengapresiasi dan meminta agar nantinya gedung tersebut dilengkapi dengan fasilitas yang berstandar.
"Saya ingin gedung ini dibangun dengan sungguh-sungguh menjadi gedung yang representatif. Mencerminkan PMI Blora nanti memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat. Yang penting nanti ruang ruang yang ada fasilitasnya agar dibuat selengkap mungkin agar nanti bisa meningkatkan kinerja dan pelayanan untuk masyarakat.
Diharapkan, pembangunan gedung Unit Donor Darah tersebut sesuai target dan pembangunanya lancar tanpa suatu kendala, sehingga di Desember sudah bisa mulai melayani.
Termasuk agar nantinya bisa mendorong masyarakat Blora untuk lebih aktif untuk donor darah. "Semoga nanti gedung yang representatif ini juga akan mendorong minat masyarakat untuk berpartisipasi untuk mendonorkan darahnya karena setiap tetes darah kita berarti untuk orang banyak," pintanya.
Ia juga berpesan agar PMI Blora terus berinovasi dan terus bersinergi dengan instansi-instansi maupun OPD di lingkungan Pemkab Blora.
Sementara itu, Ketua PMI Blora Sutikno Slamet menuturkan, dengan adanya gedung yang representatif dan seusai standar diharap bisa meningkatkan pelayanan pada masyarakat, juga sekaligus untuk memenuhi syarat akreditasi.
"Selain meningkatkan pelayanan, adanya gedung yang representatif ini juga bisa memenuhi salah satu syarat akreditasi yaitu sarana dan prasarana. Ada ruang laboratorium, ruang steril, ruang penyimpanan darah dan sebagainya," paparnya
Seiring dengan sarana prasarana yang dibangun, lanjut Sutikno Slamet, dari segi Sumber Daya Manusia (SDM) untuk Unit Donor Darah ini juga akan terus ditingkatkan kualitas pelayanannya.
Termasuk juga akan menerapkan Sistem Informasi Manajemen Donor Darah (SIMDONDAR), yang akan bermanfaat untuk pelayanan donor darah. "Untuk SDM sudah kita jadwalkan untuk mendatangkan pendamping," tambahnya. (Dinkominfo Blora/Prokompim).