Seputar Blora

Polres Blora Dukung Program Asta Cipta Presiden RI Bidang Ketahanan Pangan


Polres Blora gandeng Perhutani dan dinas terkait untuk menanam lahan kosong milik Perhutani guna dimanfaatkan menjadi kebun jagung dalam rangka mendukung program Asta Cipta Presiden Republik Indonesia Bidang Ketahanan Pangan.

Lahan itu berlokasi di Petak 4004 A 1 RPH Kemuning BKPH Cabak KPH Cepu, turut tanah Desa Cabak Kecamatan Jiken, Selasa (5/11/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Blora AKBP Wawan Andi Susanto, memberikan bantuan bibit jagung kepada Kelompok Tani untuk ditanam di lahan yang sudah disediakan.

AKBP Wawan menyampaikan Polres Blora siap mendukung penuh Program Presiden dan ini akan menjadi bangsa Indonesia yang maju melalui swasembada pangan.

"Kami harap, kegiatan ini dapat benar-benar bermanfaat untuk ketahanan pangan di Blora kedepannya, dan dapat diimplementasikan di wilayah Blora lainnya. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada kelompok tani yang bersedia bekerja sama dalam mengelola lahan ini, mari kita sama-sama mendukung Program Bapak Presiden," ucap AKBP Wawan.

Penanaman Bibit Jagung dalam rangka Implementasi Asta Cita Presiden Republik Indonesia Dalam Bidang Ketahanan Pangan Polres Blora dilaksanakan di RPH Kemuning BKPH Cabak KPH Cepu turut Desa Cabak Kecamatan Jiken seluas ± 15 Hektare.

Kapolres Blora didampingi Pejabat Utama Polres serta dihadiri oleh Kepala Dinas P4 Ngaliman, Forkopimcam Jiken, ADM Perhutani Cepu, Kades Cabak, Kades Jiken, Kades Nglobo, Perwakilan PPL Cabak, dan Kelompok Tani Cabak. (Tim Dinkominfo Blora).

    Berita Terbaru

    Peringati HUT ke-25 : DWP Dinkominfo Blora Gelar Lomba Fashion Show Berkebaya
    22 November 2024 Jam 15:04:00

    Penasehat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten...

    Jelang Pilkada 2024, Pemkab Blora Gelar Apel Netralitas Bagi Aparatur Negara
    22 November 2024 Jam 13:17:00

    Sebagai bentuk komitmen dalam menjaga netralitas Aparatur Negara pada Pilkada Serentak 2024,...

    Pengadaan Calon Dewan Pengawas Perumda BPR Bank Blora Artha
    21 November 2024 Jam 17:13:00

    Silahkan bagi anda yang berminat dan memenuhi persyaratan.  (Tim).