Situs Prasasti Genjen

Situs Prasasti Genjen


Sekitar 1 km dari Situs Lemahduwur, di Desa Getas terdapat Situs yang secara astronomis terletak di antara 07°19’21,2” LS dan 111°23’33,9” BT. Situs Genjen berada pada lahan datar yang merupakan punggungan perbukitan rendah di areal hutan jati milik Perhutani. Di situs ini terdapat prasasti batu berupa tulisan singkat dan gambar dua buah matahari (bintang) mirip simbol Kerajaan Majapahit (Surya Majapahit).

Di sekitar lokasi prasasti terdapat pula sebaran fragmen tembikar halus, tipis, dan berwarna merah, dalam jumlah yang sangat sedikit. Hasil penelitian yang dilakukan di Situs Genjen pada awal tahun 1997 menyatakan bahwa prasasti di situs tersebut dapat dibaca raganaya maupun ragadaya. Kata ini dapat berhubungan dengan nama seseorang atau mempunyai arti sebagai bimbingan cinta atau kekuatan cinta. Kata tersebut dapat juga berarti angka tahun, yaitu tahun 1269 Saka (1347 M).

Hasil pengamatan dalam penelitian menunjukkan gambar di atas tulisan adalah gambar matahari dan bulan, bukan dua buah matahari seperti yang tampak pada saat ini. Apabila betul bahwa hasil pengamatan gambar pada prasasti pada waktu itu adalah gambar matahari dan bulan, maka telah terjadi vandalisme pada prasasti, yaitu dengan mengubah gambar bulan menjadi gambar matahari. Selain itu selama penelitian tahun 1997 tersebut juga telah ditemukan sebaran fragmen tembikar dan artefak perunggu di Situs Genjen.

    Potensi & Wisata

    Berita Terbaru

    Sungkem Orang Tua Sebelum Nyoblos di TPS 05 Desa Sendangwungu
    27 November 2024 Jam 11:04:00

    Bupati Blora Arief Rohman bersama istri Ainia Shalichah dan Sultan putranya, terlebih dahulu...

    Kapolres Blora Pimpin Apel Gelar Pergeseran Pasukan Pengamanan TPS Pilkada 2024
    25 November 2024 Jam 15:03:00

    Kapolres Blora Polda Jawa Tengah AKBP Wawan Andi Susanto, SH, SIK, MH memimpin kegiatan Apel...

    HGN 2024 : Pemerintah Pusat Komitmen Dukung Guru Melalui Berbagai Program
    25 November 2024 Jam 08:56:00

    Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati, ST., MM., menyampaikan pemerintah pusat, berkomitmen...