Seputar Blora

Pastikan Keamanan Rumah Sebelum Ditinggal Mudik


Blora - Warga Blora diingatkan untuk memastikan keamanan rumah sebelum ditinggal mudik lebaran 2019 atau berlibur. Sebab, salah satu tindak kejahatan yang perlu diwaspadai adalah pencurian rumah kosong ketika ditinggal mudik dan berlibur oleh pemiliknya.

Demikian hal disampaikan oleh Kapolres Blora AKBP Antonius Anang Tri Kuswindarto disela-sela kegiatan kunjungan Pos Pam dan Pos Yan Lebaran 2019 bersama Bhayangkari, Minggu (2/6/2019).

“Salah satu tindak kejahatan yang perlu diwaspadai adalah pencurian rumah kosong yang sedang ditinggal mudik maupun berlibur oleh penghuninya,” kata Kapolres Blora.

Ketika ditinggal mudik, lanjutnya, ada kecenderungan rumah sepi dan mungkin kosong, maka diimbau masyarakat penting memastikan keamanan di rumah dan lingkungannya masing-masing sebelum meninggalkan rumah dalam kondisi kosong.

“Dengan memastikan keamanan, ,syarakat bisa berangkat mudik dengan tenang, balik mudik pun juga tetap merasa tenang karena rumah yang ditinggalkan tetap aman,” jelasnya.

Sebelum meninggalkan rumah, diingatkan AKBP Anang, pastikan rumah dalam kondisi aman dan telah terkunci semua. Komunikasi dengan tetangga atau keamanan di lingkungan masing-masing juga dipandang penting agar saat ditinggalkan, rumah tetap ada dalam pengawasan.

"Sebelum pergi meninggalkan rumah, periksa dulu kompor gas dan aliran listrik benar-benar aman. Kemudian kunci jendela juga pintu rumah anda rapat-rapat jika perlu tambah dengan kunci ganda," katanya.

Sebab momentum mudik dan rumah ditinggal dalam kondisi kosong karena ditinggal mudik inilah kerap dimanfaatkan para pelaku kejahatan (khususnya pencurian) guna melakukan aksi kejahatannya.

Oleh karena itu aparat kepolisian mengingatkan dan mengimbau masyarakat agar sistem pengawasan dan keamanan linkungan (Poskamling) tetap berjalan, selama masa mudik hari raya Idulfitri 1440 Hijriah.

Dikatakannya, jajaran Polres Blora juga akan lebih menggiatkan patroli siang dan malam dengan sasaran pemukiman penduduk selama lebaran.

Kapolres Blora berharap masyarakat bisa menjadi ‘Polisi’ bagi dirinya sendiri maupun bagi lingkungan sekitar tempat tinggalnya.

Sebab, menjaga keamanan lingkungan bukan hanya menjadi tanggungjawab aparat kepolisian, namun juga menjadi tanggungjawab bersama seluruh komponen masyarakat.

“Jika hal ini bisa diwujudkan, Insya Allah, rumah dan lingkungan akan senantiasa aman walaupun ditinggal pulang ke kampung halaman,” ujarnya. (Dinkominfo Kab. Blora/Tim).


    Berita Terbaru

    Sukseskan Pilkada 2024, Datang dan Nyoblos ke TPS, Jangan Golput !
    24 November 2024 Jam 11:34:00

    Ketua umum yayasan masjid Nurul Falah Perumnas Kelurahan Karangjati Kecamatan Blora, KH....

    Apel Siaga : Bentuk Kesiapsiagaan Jajaran Pengawas di Pemilihan Serentak 2024
    23 November 2024 Jam 12:20:00

    Apel Siaga, Bentuk Kesiapsiagaan Jajaran Pengawas di Pemilihan Serentak 2024 Badan Pengawas...

    Peringati HUT ke-25 : DWP Dinkominfo Blora Gelar Lomba Fashion Show Berkebaya
    22 November 2024 Jam 15:04:00

    Penasehat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten...