Seputar Blora

Petugas Pos Pengamanan Lebaran Dikunjungi Kapolres Bersama Dadim Blora


Blora - Kapolres Blora AKBP Antonius Anang Tri KUswindarto bersama Dandim 0721/Blora Letkol Inf. Ali Mahmudi melakukan kunjungan ke sejumlah pos pelayanan dan pengamanan dalam rangka pengamanan arus mudik Operasi Ketupat Candi tahun 2019, Senin (3/6/2019).

Kunjungan Kapolres dan Dandim ini sekaligus mengecek kesiapsiagaan anggota TNI/POLRI di 4 Pos Pengamanan yakni Blok T, Randublatung, Cepu dan Pos DX, satu Pos Terpadu alun-alun Blora dan satu Pos Pelayanan Terminal Ngawen. Kegiataan ini juga dimanfaatkan sebagai ajang bersilaturahmi antar pimpinan dan anggota.

“Kegiatan ini dalam rangka melihat kesiapsiagaan semua personel yang bertugas dalam Operasi Ketupat Candi 2019 di setiap Pos Pam dan Pos Yan,” kata AKBP Anang didampingi Letkol Inf. Ali Mahmudi.

Kapolres menambahkan, personil Pospam dari Polres Blora, Kodim 0721/Blora dan intansi terkait lainnya hadir lengkap dalam keadaan sehat.

“Intinya, kegitan kami hari ini dalam rangka pemantauan arus lalin, pengecekan kelengkapan Pospam dan kesiapan personel Pospam Operasi Ketupat Candi 2019 guna terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kabupaten Blora,” tandasnya.

Bukan hanya itu, kehadiran perwira menengah di institusi Polri dan TNI dalam rangka memberikan semangat motivasi bertugas serta pemberian bingkisan kepada personil masing-masing Pos Pam dan Pos Yan.

“Anggota TNI/Polri yang sudah lelah dalam pengamanan Pemilu 2019 kini dihadapkan dalam pengamanan arus mudik dan hari raya Idul Fitri 1440 H. Meski tidak ada cuti, namun saya berharap semua personel tetap semangat dalam bertugas melayani masyarakat,”kata Dandim 0721/Blora.

Dalam kunjungan ini juga dilakukan pemeriksaan kesehatan terhadap anggota yang melaksanakan pengamanan dan pemberian obat -obatan yang dilakukan oleh anggota Urkes Polres Blora. (Dinkominfo Kab. Blora)

    Berita Terbaru

    Bertepatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Puncak HUT ke-81 PSM Randublatung Gelar Sholawatan, Pengajian dan Bagi Beasiswa Puluhan Juta
    16 September 2024 Jam 17:52:00

    Ketua Yayasan Perguruan Islam Pesantren Sabilil Muttaqien (YPI PSM) Kecamatan Randublatung...

    Ilusa Gelontorkan Ratusan Tangki Air Bersih ke Desa Terdampak Kekeringan
    16 September 2024 Jam 15:51:00

     Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Blora (ILUSA) lintas generasi, gelontorkan ratusan tangki air...

    Bazar UMKM PKKP di Wisata Noyo Gimbal
    15 September 2024 Jam 21:28:00

    Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Provinsi Jawa Tengah, melalui program Pengembangan...