Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Blora menggelar rapat paripurna pengucapan sumpah janji unsur pimpinan masa jabatan 2019-2024.
Pengucapan sumpah janji ketua dan tiga wakil ketua DPRD Blora dilakasanakan oleh Ketua Pengadilan Negeri Blora dan rohaniawan setelah turunnya surat keputusan (SK) pengesahan pimpinan dewan lima tahun kedepan dari Gubernur Jawa Tengah yang diusulkan oleh Bupati Blora.
Selanjutnya Gubernur Jawa Tengah menerbitkan keputusan nomor 170/105 tahun 2109 tanggal 23 September 2019 tentang peresmian pengangkatan pimpinan DPRD Kabupaten Blora masa jabatan 2019-2024.
Pengambilan sumpah-janji para pimpinan dewan dilaksanakan di ruang rapat DPRD berlangsung khidmat dan tertib disaksikan oleh Bupati Blora Djoko Nugroho, Forkopimda, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah, BUMN/BUMD dan anggota DPRD Blora.
Adapun unsur pimpinan DPRD Blora yaitu, Ketua HM Dasum (PDI Perjuangan), Wakil Ketua Sakijan (NasDem), Mustofa (PKB), dan Siswanto (Partai Golkar).
Bersamaan dengan acara yang dipimpin oleh Ketua DPRD Blora, HM Dasum, acara dirangkaikan dengan persetujuan bersama lima raperda baru antara bupati dengan DPRD.
Kelimanya adalah Raperda tentang Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekusor Narkotika. Raperda Pelestarian Cagar Budaya. Raperda Pelayanan Informasi Publik. Raperda tentang Perubahan Kedua Atas Perda Nomor 2 Tahun 2015 tentang ijin penyelenggaraan reklame.
“Dari lima raperda itu, ada satu raperda yang sudah dinyatakan sesuai dan ada empat raperda yang harus disempurnakan terlebih dahulu,” kata Ketua DPRD Blora, HM Dasum.
Berita acara kelima raperda itu disetujui bersama antara Bupati dan pimpinan DPD Blora. Sebelumnya, Sekda Blora Komang Gede Irawadi, SE, M.Si membacakan sambutan Bupati Blora.
Satu acara lagi, penyerahan raperda APBD Kabupaten Blora tahun anggaran (TA) 2020 dan nota keuangan.
DPRD Blora masa keanggotaan 2019-2024, telah melaksanakan pengucapan sumpah dan janji bersama pada Selasa (27/8/2019).
Tujuh fraksi sudah terbentuk, terdiri fraksi PDI Perjuangan (sembilan kursi kursi), PKB (delapan kursi), NasDem (tujuh kursi), dan PPP (lima kursi) membentuk fraksinya sendiri (mandiri).
Untuk fraksi gabungan, masing-masing Golkar gandeng Perindo (enam kursi), Partai Demokrat bersanding dengan Hanura (lima kursi), Gerindra PKS (lima kursi).
Sedangkan nama para ketua fraksi, Lina Hartini (PDI Perjuangan), Mukhlisin (PKB), Yusus Waluyo (Nasdem), Meidi Usmanto (Golkar), Jariman (PPP), Arifin (Gerindra), dan HM. Warsit (Demokrat Hanura).
Rapat paripurna, disiarkan langsung oleh LPPL radio Gagak Rimang dan diikuti oleh sejumlah pewarta media cetak dan elektronik. (Dinkominfo Kab. Blora/Tim).