Seputar Blora

1000 Peserta Ikuti Open Tournament Pencak Silat Blora Championship 1


Pemerintah Kabupaten Blora melalui Dinas Kepemudaan Olah Raga Kebudayaan Pariwisata (Dinporabudpar) bersama Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) menggelar turnamen seni bela diri pencak silat antar perguruan se Jawa Tengah.

Lomba seni dan tanding bertajuk Open Tournament Pencak Silat Blora Championship 1 tahun 2019 ini berlangsung tiga hari di GOR Mustika Blora mulai Kamis (21/11/2019) hingga Sabtu (23/11/2019).

“Lomba seni dan tanding pencak silat ini diikuti 1000 peserta SD, SMP, SAM/SMK dari berbagai kabupaten di Jawa Tengah, di antaranya kabupaten Pati, Grobogan, Rembang dan Blora serta ada beberapa dari Jawa Timur,” kata Sumarno, ketua panitia penyelenggara ketika menyampaikan laporan pada pembukaan acara di GOR Mutika Blora, Jumat (22/11/2019).

Tujuan diselenggarakannya Open Tournament Pencak Silat Blora Championship 1 tahun 2019 ini di antaranya sebagai olah raga agar selalu sehat jasmani dan rohani.

Kemudian, mendorong generasi muda pesilat agar lebih baik dan maju sekaligus untuk melestarikan pencak silat sebagai keseniaan bela diri dan budaya asli Indonesia.

“Selain itu untuk menjalin silaturahmi antar pesilat,” jelasnya.

Event ini, kata Sumarno, pertama kali diselenggarakan di Blora dan akan dilaksanakan kembali di tahun mendatang.

Pembukaan Open Tournament Pencak Silat Blora Championship 1 tahun 2019 dibuka dengan ditandai pemukulan gong oleh Kepala Dinporabudpar Kabupaten Blora H. Slamet Pamuji, SH,M.Hum didampingi Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Rudi Prijanto, S.Sos, M.Si dan sejumlah pengurus IPSI Blora.

“Mewakili Bupati Blora, dengan mengucap Bismilahirohmanirrohim, Open Tournament Pencak Silat Blora Championship 1 tahun 2019 kami nyatakan dibuka. Selamat bertanding, jaga sportivitas,” katanya.

Acara pembukaan dimeriahkan dengan atraksi seni bela diri pancak sialt dari perguruan Singo Lodro. (Dinkominfo Kab. Blora)


    Berita Terbaru

    1.734 ASN PPPK Pemerintah Kabupaten Blora Formasi Tahun 2023 Dilantik
    29 April 2024 Jam 18:58:00

    Sebanyak 1.734 Aparatur Sipil Negara Pemerintah Kabupaten Blora (ASN Pemkab Blora) dikumpulkan...

    Sate Khas Blora Disuguhkan di Mangkunegaran Makan-Makan
    29 April 2024 Jam 18:51:00

     Kuliner khas Blora, utamanya sate ayam dan kambing ikut tampil di “Mangkunegaran Makan-Makan”,...

    Ikuti Manasik, 643 Calhaj Blora Akan Berangkat ke Tanah Suci 3 Juni 2024
    27 April 2024 Jam 19:31:00

    Para Calon Haji (Calhaj) Blora mulai ikuti manasik haji, Sabtu (27/4/2024). Jumlah Calhaj Blora...