Seputar Blora

Peringati HSN, Pondok Pesantren As-Salam Cepu Bagi Ratusan Kaos


Pondok pesantren As-Salam Cepu, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora membagi ratusan kaos pada peringatan Hari Santri Nasional 2020. Kaos dibagikan gratis untuk santri, warga masyarakat dan panti asuhan.

Salah seorang pengasuh pondok pesantren As-Salam Cepu, Anief Usman mengungkapkan dibagikannya kaos secara gratis selain dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional 2020 juga untuk memberi semangat kepada para santri di masa pandemi Covid-19.

“Kami ingin mengajak semua santri di Blora supaya tetap semangat dan bersatu. Menjaga kondusivitas serta patuh protokol kesehatan Covid-19,” ungkap Anief.

Dijelaskannya, sebanyak 200 buah kaos bertuliskan As-Salam Cepu dibagikan kepada warga masyarakat, santri dan panti asuhan di wilayah Blora dan Cepu. Termasuk sejumlah pewarta media di Blora.

“Intinya, semangat para santri jangan luntur dan kendor. Tetap berdoa, berkarya dan belajar,” tambahnya.

Ia mengungkapkan Pondok Pesantren As-Salam Cepu yang beralamat di Jl. Diponegoro Gang III No.21, Cepu, Kecamatan. Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, merupakan bagian yang menyatu dengan lembaga-lembaga lain yang di kelola oleh Yayasan Wakaf Pesantren As-Salam Cepu.

“Kita senantiasa siap menerima putra-putri Bapak/Ibu yang tempat tinggalnya jauh atau dari luar kota Cepu. Pondok Pesantren As-Salam siap membimbing siswa/santri untuk mengatur kegiatannya sejak bangun pagi hingga menjelang tidur malam hari,” ungkapnya.

Lembaga-lembaga yang di kelola oleh Yayasan Wakaf Pesantren As-Salam Cepu, antara lain PAUD,MI,SMP, TPQ, Madrasah Diniyah.

Pendidikan Non Formal di antaranya Kurikulum Pesantren, Program Tahfidz 30 Juz, Madrasah Diniyah

Sedangkan pendidikan ekstrakurikuler, Tahfidzul Qur’an, kajian kitab kuning, tahlil, imamah, khitobah, muhadlarah (latihan pidato/dakwah), seni hadroh, al banjari, kaligrafi, kursus bahasa Arab dan bahasa Inggris, Pramuka, PMR, Paskibra, sepakbola, voli dan basket.

Kemudiaan fasilitas terdiri, masjid, asrama pesantren, dedung sekolah, gudang, perpustakaan, MCK/WC, laboratorium komputer, laboratorium bahasa, ruang tamu, kopontren, dapur, aula, lapangan dan kantor. (Dinkominfo Kab Blora/Tim).

    Berita Terbaru

    Enam Orang Sarjana Blora Ikuti Seleksi Penerimaan Bintara Kompetensi Khusus Polri
    18 November 2024 Jam 19:18:00

    Enam orang sarjana strata satu (S-1) di Kabupaten Blora mengikuti seleksi penerimaan Bintara...

    Blora Raih Penghargaan Daerah Tertib Ukur dari Kemendag RI
    18 November 2024 Jam 18:37:00

    Kabupaten Blora menorehkan prestasi di tingkat nasional pada ajang Penganugerahan Penghargaan...

    Siswa SMK Annuroniyah Sulang, Rembang PKL di Dinas Kominfo Blora
    18 November 2024 Jam 10:10:00

    Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Blora kembali jadi pilihan siswa Sekolah Menengah...