Seputar Blora

Malam Tahun Baru 2021 Aman dan Kondusif


Situasi malam tahun baru 2021 di kabupaten Blora berjalan aman dan kondusif serta disiplin protokol kesehatan.

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres Blora Polda Jawa Tengah AKBP Ferry Irawan,SIK,M.Hum, Jumat, (01/01/2021).

Kapolres mengungkapkan bahwa untuk antisipasi segala kerawanan yang ada, baik gangguan kamtibmas ataupun pelanggaran protokol kesehatan aparat gabungan di Blora telah melaksanakan apel pengamanan pada Kamis, (31/12/2020) sore.

Seusai apel yang diikuti oleh anggota Polres Blora, Kodim 0721/Blora, Subdenpom Blora, Yonif 410/Blora serta Satpol PP dan BPBD, anggota gabungan tersebut langsung beraksi melakukan patroli dan pengamanan di titik titik kerawanan yang ada.

Adapun yang diantisipasi adalah kerawanan laka lantas serta kerawanan timbulnya kerumunan masyarakat, yang dikawatirkan bisa menimbulkan penularan Covid-19.

Kapolres Blora AKBP Ferry Irawan,SIK,M.Hum bersama Dandim 0721/Blora Letkol Inf Ali Mahmudi,SE,MM turun langsung memantau situasi di perbatasan Cepu - Jawa Timur.

"Alhamdulilah situasi malam tahun baru 2021 di Blora berjalan aman dan disiplin protokol kesehatan. Kami ucapkan terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat yang bisa menjaga kondusifitas wilayah," kata Kapolres Blora.

Pada malam tahun baru 2021 di Blora, petugas gabungan melakukan patroli mobiling yang dilakukan serentak di 16 Polsek jajaran Polres Blora.

Masyarakatpun dinilai telah melaksanakan imbauan dari petugas untuk tidak menggelar pesta kembang api ataupun menimbulkan kerumunan.

Apalagi petugas selalu hadir secara bergantian melakukan patroli.

Sementara itu di wilayah perbatasan Cepu, petugas gabungan melakukan penyekatan arus lalu lintas, dengan menerapkan skala prioritas.

Kendaraan dari Arah Jawa Timur yang ingin masuk ke wilayah Blora hanya diprioritaskan bagi kendaraan yang muat bahan sembako dan dipastikan tidak ada arak-arakan ataupun konvoi kendaraan yang masuk.

"Petugas telah bekerja maksimal, dan masyarakatpun telah melaksanakan imbauan petugas, meskipun dalam suasana gerimis, alhamdulilah situasi tetap aman dan kondusif," tandas Kapolres Blora.

Hingga kini tidak ada laporan kejadian menonjol yang terjadi di Polsek jajaran Polres Blora.

Hal tersebut menandakan bahwa malam tahun baru 2021 berjalan aman dan kondusif. (DINKOMINFO KAB. BLORA/Tim Humas Polres Blora).

    Berita Terbaru

    Ketua Gugus Tugas KLA : OPD Agar Tidak Pelit Berikan Data Dukung Kabupaten Blora Layak Anak
    19 November 2024 Jam 23:14:00

    Ketua Gugus Tugas Kabupaten Blora Layak Anak A. Mahbub Djunaidi,S.Pd., M.Si., menegaskan...

    Siswa SMK PSM Randublatung Belajar Demokrasi Melalui Pemilos
    19 November 2024 Jam 11:30:00

    SMK Pesantren Sabilil Muttaqien(PSM) Randublatung menggelar Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS...

    Musim Tanam 2025 : Prospek Pengembangan Areal Tebu di Blora Akan Meluas dan Cerah
    19 November 2024 Jam 10:47:00

    Sekretaris Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI) Kabupaten Blora Anton Sudibyo...