Seputar Blora

Sinergitas Siaran Keliling Penyebarluasan Informasi PPKM Darurat


Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten Blora bersinergi dengan Polres Blora dan petugas gabungan lainnya melakukan siaran keliling penyebarluasan informasi selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di wilayah setempat.

Kepala Dinkominfo Blora Drs. Sugiyono,M.Si melalui Kabid Informasi dan Komunikasi Publik Ignatius Ary Susanto, S.Sos,M.Si mengemukakan sinergitas melalui siaran keliling ini dimaksudkan untuk mensosialisasikan dan mengedukasi masyarakat terkait tindak lanjut Surat Edaran Bupati Blora tentang PPKM Darurat mulai 3 Juli 2021 hingga 20 Juli 2021.

"Jadi ini sinergi dengan Polres Blora dan petugas gabungan lainnya. Unit mobil siaran keliling Dinas Kominfo akan terus mengikuti selama PPKM Darurat, baik sosialisasi atau mendampingi informasi ketika dilakukan penertiban oleh petugas," terang Ary Susanto, di Blora Minggu (11/7/2021).

Dijelaskannya, memasuki hari ke delapan PPKM Darurat, pada Sabtu (10/7/2021) malam, pihaknya masih terus melakukan siaran keliling bersama Satuan Binmas Polres Blora dan petugas gabungan lainnya dari Kodim 0721/Blora, Subdenpom Blora dan Sat Pol PP.

Pada malam Minggu, yang disasar seputar kota Blora hingga perbatasan Blora - Rembang tepatnya di Desa Ngampel. Kemudian di kawasan embung Rowo Kelurahan Karangjati.

Sementara itu KBO Sat Binmas Polres Blora Ipda Agus Wibowo dalam siaran keliling menggunakan unit mobil Dinkominfo Blora, antara lain menyampaikan pentingnya mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Ipda Agus juga mengimbau warga yang belum mengikuti vaksinasi segera meminta petunjuk kepada pihak terkait supaya bisa menjalani vaksinasi Covid-19.

Selain itu, bagi penjual makanan, warung lesehan dan pertokoan, sesuai Surat Edaran Bupati Blora, diijinkan buka hingga pukul 20.00 WIB selama PPKM Darurat.

Dalam kegiatan itu, petugas gabungan masih menjumpai warung makan dan toko yang nekat buka, sehingga ditertibkan dan ditempel pamlet tentang PPKM Darurat. (Tim Dinkominfo)

    Berita Terbaru

    Keberhasilan Bupati Blora Mempromosikan Potensi Daerah Dapat Apresiasi Positif
    13 Januari 2025 Jam 16:00:00

    Sebagian pengurus Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat Kabupaten Blora yang dikomandani oleh...

    Ada Temuan Kasus PMK Sapi, Pasar Pon dan Pasar Pahing Ditutup Sementara
    11 Januari 2025 Jam 22:26:00

    Pasar Pon di Blora Kota dan Pasar Pahing di Randublatung, mulai Kamis (9/1/2025) ditutup...

    Manfaat Gabung PWRI Bagi Pensiunan Dibeberkan Ketua PWRI Blora
    11 Januari 2025 Jam 08:11:00

    Ketua Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kabupaten Blora Ir.H. Bambang...