Pedagang kaki lima (PKL) kembali menjadi sasaran penerima bansos dari Polsek Jepon Polres Blora Polda Jawa Tengah, Senin, (19/07/2021) malam.
Sambil melaksanakan patroli dan edukasi PPKM darurat saat malam takbir Iduladha 2021, Anggota Polsek Jepon bersama petugas gabungan dari Koramil dan Satpol PP membagikan bantuan sosial berupa beras kepada 15 pedagang kaki lima.
Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK melalui Kapolsek Jepon Iptu Supriyono,SH,MH Menyampaikan Penyerahan bantuan sosial tersebut diberikan kepada para Pedagang Kaki Lima (PKL) malam hari yang ada di sekitaran pasar Jepon.
"Kali ini kami dari polsek Jepon menyerahkan bantuan berupa beras kepada 15 PKL. Adapun beras ini berasal dari iuran sukarela anggota Polsek," katanya.
Hadir dalam giat tersebut Forkompincam Jepon yang terdiri dari Kapolsek, Danramil dan Camat serta petugas gabungan.
Selanjutnya petugas juga memberikan imbauan kepada para PKL agar dalam melayani pembeli tetap mematuhi protokol Kesehatan dan menyampaikan sosialisasi bahwa untuk Warung / Rumah Makan agar menutup lapaknya pada pukul 20.00 Wib, jelasnya.
Salah satu pedagang, Siti, (48) dirinya mengaku senang dengan adanya bantuan ini dan mengucapkan banyak terimakasih kepada Polsek Jepon.
"Terima kasih atas bantuan yang telah kami terima, ini sangat berarti dan bisa meringankan beban ekonomi keluarga kami, semoga bermanfaat bagi kita semua," tuturnya.
Tak lupa ia berdoa untuk Petugas Polri dan TNI yang bertugas agar diberikan keselamatan serta kekuatan dan berharap Corona segera sirna, doa tersebutpun segera diamini segenap personil yang menyerahkan bantuan kepadanya.
Kegiatan serupa juga dilaksanakan Polsek Tunjungan Polres Blora.
Bersama petugas gabungan dari Koramil dan Satpol PP Tunjungan membagikan paket sembako untuk pedagang kaki lima yang terdampak Covid-19.
Pembagian bantuan sosial tersebut di pimpin langsung oleh Kapolsek Tunjungan AKP H. Soeparlan,SH, Senin, (19/07/2021) malam saat patroli takbir Iduladha 2021.
Kapolsek AKP H. Soeparlan menyampaikan bahwa bakti sosial yang dilakukan kepada pedagang kaki lima ini adalah salah satu wujud perhatian dan kepedulian kepada warga yang terdampak PPKM darurat.
"Sambil patroli kita bagikan bantuan paket sembako. Tidak banyak yang kami berikan, semoga bermanfaat bagi mereka," ucap AKP Soeparlan.
Adapun patroli malam takbiran Polsek Tunjungan selain untuk antisipasi gangguan kamtibmas, sekaligus untuk antisipasi pelanggaran protokol kesehatan.
"Patroli menyasar obyek vital, pemukiman penduduk, serta pusat keramaian masyarakat dan tempat ibadah. Alhamdulilah situasi aman dan kondusif," tandas AKP Soeparlan.
Dalam patroli malam takbir tersebut, Polsek Tunjungan membagikan lima belas paket sembako kepada pedagang kaki lima di sekitar kecamatan Tunjungan.
Kedatangan petugas gabungan yang membawa bantuan beras tersebut mendapat apresiasi dari warga, terutama para PKL yang mendapat bantuan.
"Alhamdulilah pak, terima kasih atas bantuannya. Kami berharap virus ini segera pergi, sehingga aktivitas masyarakat bisa normal kembali," ucap Tanto, salah satu PKL di kawasan Pasar Tunjungan.
Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK menyampaikan bahwa dalam kegiatan PPKM darurat ia telah berpesan kepada anggotanya agar melaksanakan tugas dengan tegas namun tetap humanis, salah satunya adalah menggelar bakti sosial sambil melakukan patroli PPKM darurat.
"Alhamdulilah sampai saat ini PPKM darurat di Blora berjalan lancar. Masyarakatpun sudah mulai sadar akan pentingnya kegiatan ini. Dan malam ini serentak di 16 kecamatan Polsek jajaran bersama petugas gabungan membagikan bantuan sosial sambil patroli malam takbir Iduladha," kata Kapolres Blora. (Tim Dinkominfo Blora/ Humas Polres).