Berita Terkini

Bupati Blora Berharap STAI Al-Muhammad Cepu Jadi Institut Agama Islam


Bupati Blora H. Arief Rohman, S.IP., M.Si. mendukung sepenuhnya dan berharap, Perguruan Tinggi Al-Muhammad Cepu segera meningkat statusnya dari Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) menjadi Institut Agama Islam (IAI).

Hal tersebut disampaikan Bupati Arief saat menghadiri Festival Al-Banjari di Pondok Pesantren Al-Muhammad Cepu pada Minggu (31/7/2022).

"Kami sangat mendukung. Semoga pengajuan peningkatan status kampus Al-Muhammad Cepu dari STAI dan IAI," ujar Bupati Arief.

Sebelumnya, Bupati menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Festival Al-Banjari dan santunan anak yatim sekaligus Al-Muhammad Bersholawat.

"Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Blora menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya ke Al-Muhammad terutama STAI yang sudah menyelenggarakan acara dalam rangka Muharram dengan rangkaian yang banyak sekali, Festival Al-Banjari, santunan anak yatim dan sholawatan," ucap Bupati.

Sebelum membuka acara, Bupati Arief menyampaikan harapannya atas terselenggaranya Festival Al-Banjari dan santunan anak yatim.

"Ini merupakan sebuah kegiatan yang positif. dan tentunya kami harapkan nantinya bisa memberikan inspirasi dan juga bisa memberikan manfaat kepada masyarakat," kata Bupati. (DINKOMINFO BLORA/Prokompim).

    Berita Terbaru

    Pasien Apresiasi Tersedianya 23 Alat Cuci Darah di RSUD Blora
    20 September 2024 Jam 21:02:00

    Pelayanan Hemodialisa (HD) atau cuci darah di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. R. Soetijono...

    Cuti, Bupati Blora Arief Rohman Pamitan dan Minta Maaf Kepada ASN
    20 September 2024 Jam 20:41:00

    Bupati Blora, Arief Rohman, mengajukan pamit kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di...

    Atlet Blora Raih Medali Emas di PON 2024
    19 September 2024 Jam 21:06:00

     Satu hari menjelang penutupan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 di Aceh dan Sumatera...