Seputar Blora

Ada Launching Tanam Cabai, CFD DP4 Blora Semarak dan Edukatif


Dinas Pangan, Pertanian, Peternakan, dan Perikanan (DP4) Kabupaten Blora ikut menyemarakkan Car Free Day (CFD) di Alun-alun Blora, Minggu (30/10/2022) pagi.

"Pada Car Free Day, Dinas Pangan, Pertanian, Peternakan dan Perikanan Kabupaten Blora mengadakan beberapa kegiatan, yang utama adalah launching menanam cabai yang dilakukan oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Blora," kata Kepala DP4 Blora, drh. R. Gundala Wejasena, MP.

Hal itu, menurut Gundala Wejasena, sebagai upaya untuk membantu mengatasi inflasi.

"Karena inflasi itu, utamanya, disebabkan karena harga pangan, kemudian juga transportasi, terutama dipengaruhi kenaikan harga BBM," terangnya.

Pihaknya menjelaskan, pada CFD kali ini, beberapa kegiatan yang dihelat DP4 Blora, menyediakan delapan stand.

"Antara lain adalah stand pangan. Di dalam stand pangan itu menyediakan cabai, pasar murah dengan penjualan telur dan beras, serta di bidang lain, seperti Bidang TPHP ada pembagian bibit-bibit buah, kemudian ada telur puyuh yang dibagi secara gratis," bebernya.

Pada kesempatan itu, Kepala DP4 Blora menyerahkan secara simbolis bibit cabai kepada Ketua TP PKK Kabupaten Blora Hj. Ainia Sholichah, SH, M.Pd.AUD, M.Pd.BI., selanjutnya dibagikan gratis kepada pengunjung Car Free Day.

Dari Bidang Sarpras ada demo dan tutorial pembuatan Pupuk Organik Cair (POC).

"Juga ada pembagian POC kepada para pengunjung. Bahkan Ketua TP PKK Kabupaten Blora, sangat tertarik dengan tutorial pembuatan POC," ucapnya.

Sedangkan dari Bidang Penyuluhan ada demo mencangkok buah-buahan.

Berikutnya, dari Bidang Keswan ada kegiatan pemeriksaan hewan kecil secara gratis.

Di dalam kesempatan itu, kata Kepala DP4 Blora, juga dirayakan ulang tahun kepada Ketua TP PKK Kabupaten Blora Hj. Ainia Sholichah, SH, M.Pd.AUD, M.Pd.BI.

Sebenarnya pada 28 Oktober 2022 bertepatan Hari Sumpah Pemuda, tetapi dirayakan pada Car Free Day oleh DP4 Kabupaten Blora.

"Selain itu, di acara Car Free Day juga dilaksanakan senam pagi serta menyanyi," tambahnya.

Sementara itu, Dewi, salah satu warga Blora yang ikut CFD merasa senang bisa mendapatkan bibit dan belajar tentang cara mencangkok buah-buahan.

"Alhamdulillah, senang bisa belajar dan dapat bibit gratis, sangat edukatif," kata dia. (Dinkominfo Blora/DP4 Blora).

    Berita Terbaru

    Sukseskan Pilkada 2024, Datang dan Nyoblos ke TPS, Jangan Golput !
    24 November 2024 Jam 11:34:00

    Ketua umum yayasan masjid Nurul Falah Perumnas Kelurahan Karangjati Kecamatan Blora, KH....

    Apel Siaga : Bentuk Kesiapsiagaan Jajaran Pengawas di Pemilihan Serentak 2024
    23 November 2024 Jam 12:20:00

    Apel Siaga, Bentuk Kesiapsiagaan Jajaran Pengawas di Pemilihan Serentak 2024 Badan Pengawas...

    Peringati HUT ke-25 : DWP Dinkominfo Blora Gelar Lomba Fashion Show Berkebaya
    22 November 2024 Jam 15:04:00

    Penasehat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten...