Berita Terkini

Porprov Jateng 2018 : Cabor Aeromodelling di Lapter Ngloram


Bupati Blora Djoko Nugroho mewakili Gubernur Jawa Tengah membuka pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah XV/2018 untuk cabang olahraga (cabor) Aeromodelling di landasan pacu Lapangan Terbang Ngloram di Desa Ngloram, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Jumat (19/10/2018).


Sebagai tanda dimulai Bupati Djoko Nugroho menerbangkan pesawat model secara bersama-sama dengan Ketua Aeromodelling Jawa Tengah, Forkopimca Cepu, Dinporabudpar Blora dan para atlet.


Bupati Djoko Nugroho dalam sambutannya merasa senang karena Blora bisa berpartisipasi sebagai tuan rumah penyelenggaraan Porprov Jawa Tengah ke XV/2018 di cabor Aeromodelling. Hal itu dikarenakan, tuan rumah porprov dipusatkan di Kota Solo.


“Dengan adanya Porprov Jawa Tengah cabor Aeromodelling di Ngloram, semoga olahraga ini semakin dikenal masyarakat luas dan semakin banyak yang berminat di Blora. Terlebih nantinya Blora akan memiliki bandara sendiri,” ucapnya.


Jika dalam pelaksanaan Porprov selanjutnya masih mempercayakan Blora sebagai lokasi pertandingan, Bupati memastikan lokasi landasan pewasat aeromodellingnya akan semakin bagus karena Bandara Ngloram akan dibangun.


Bupati juga memberikan semangat kepada seluruh atlet Aeromodelling dari seluruh wilayah Jawa Tengah yang ikut datang dalam Upacara Pembukaan meskipun cuaca cukup terik.


“Kedepan setelah Bandara Ngloram selesai dibangun, kami akan menyelenggarakan Lomba Aeromodelling disini sebagai sarana promosi agar masyarakat luas tahu bahwa Blora sudah memiliki Bandara yang siap dioperasikan,” tandasnya.


Di tempat yang sama ketua Aeromodelling Jawa Tengah, David Gunawan, menyampaikan alasan dipilihnya Blora sebagai lokasi pelaksanaan Aeromodelling karena saat yang bersamaan sedang dilakukan renovasi di Bandara Adi Sumarmo Solo, sehingga pihaknya mencari lapangan terbang lainnya dan memilih Ngloram yang dirasa sangat memadai.


Sementara itu, Ketua Pelaksana Porprov Jateng cabor Aeromodelling, Drs. Bhakti, MH, menyatakan bahwa pertandingan akan dilaksanakan selama enam hari muylai 19 Oktober hingga 24 Oktober mendatang.


“Ada 72 atlet dan official dari 13 Kabupaten/Kota se Jawa Tengah yang hadir disini, didukung 32 personil pertanding. Mereka akan mengikuti 15 mata lomba / kategori, yakni F1 Terbang Bebas OHLG (Putra, Putri), F1A (A2) (Putra, Putri), F1H (A1) (Putra, Putri). Kemudian F2 terbang Kendali Tali F2A, F2C, F2D. Ada F3 Terbang Kendali Radio (remote contol) kelas F3A, F3C, F3J, F3R. Selanjutnya kategori Dwi Lomba OHLG dan F1H Putra - Putri,” jelas Drs. Bhakti, MH.


Secara khusus, pihaknya mengucapkan banyak terimakasih kepada jajaran Pemkab Blora yang telah membantu persiapan pelaksanaan Aeromodelling. Menurutnya pertandingan ini terbuka dan bisa disaksikan oleh masyarakat umum. ( Dinkominfo Kab.Blora/Tim)

    Berita Terbaru

    Sukseskan Pilkada 2024, Datang dan Nyoblos ke TPS, Jangan Golput !
    24 November 2024 Jam 11:34:00

    Ketua umum yayasan masjid Nurul Falah Perumnas Kelurahan Karangjati Kecamatan Blora, KH....

    Apel Siaga : Bentuk Kesiapsiagaan Jajaran Pengawas di Pemilihan Serentak 2024
    23 November 2024 Jam 12:20:00

    Apel Siaga, Bentuk Kesiapsiagaan Jajaran Pengawas di Pemilihan Serentak 2024 Badan Pengawas...

    Peringati HUT ke-25 : DWP Dinkominfo Blora Gelar Lomba Fashion Show Berkebaya
    22 November 2024 Jam 15:04:00

    Penasehat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten...